Pages

Subscribe:

Ads 468x60px

Saranghae "Sarangan"

Telaga Sarangan adalah sebuah telaga alami yang terletak di kaki Gunung Lawu, di Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur. Lokasinya berjarak sekitar 1,5 jam dari kota Solo atau setengah jam dari kota Magetan menggunakan sepeda motor. Sekilas saya teringat dengan danau Bedugul di Bali saat pertama kali ke sini. Hawanya sangat sejuk. Hampir di sepanjang tepi danau penuh dengan warung-warung makan, toko souvenir maupun penginapan. Luas telaga ini sekitar 30 hektar dan kita dapat mengelilinginya menggunakan sepeda motor, kuda maupun speedboat yang disewakan di sana.




Tak jauh dari lokasi telaga terdapat air terjun Tirtasari. Untuk mencapainya kita harus berjalan kaki sekitar 40 menit. Tapi hal itu tak terlalu buruk, mengingat pemandangan di sisi kanan kiri sangat indah. Hamparan bukit pinus yang hijau dan lahan pertanian warga yang artistik sangat memanjakan mata. Di sepanjang jalan akan kita jumpai warung-warung warga yang menyediakan makanan dan minuman, jadi tak perlu takut jika kita tak membawa bekal air minum atau lain sebagainya.

 





And...menu makanan yang sangat familiar di sana adalah "Sate Kelinci". Makanan ini memang cukup banyak yang menjualnya di daerah gunung Lawu, baik di wisata alam Tawangmangu maupun Sarangan. Bagi yang penasaran silahkan mencoba :D



How to get there?

Untuk mencapai lokasi kita dapat menggunakan sepeda motor. Jika dari Solo ikutilah petunjuk arah yang mengarah ke Tawangmangu, kemudian ikuti terus jalan tersebut sampai memasuki kabupaten Magetan, Jatim. Kemudian setelah masuk Magetan sekitar setengah jam perjalanan akan ada pertigaan, lurus ke arah Magetan dan belok kanan ke arah telaga Sarangan. Karena telaga ini sudah cukup terkenal secara nasional, jadi tenang saja, banyak petunjuk arah untuk wisata alam ini.

Administrasi?

Untuk biaya masuk telaga Sarangan sekitar Rp 4.000/orang. Kemudian jika akan masuk ke air terjun Tirtasari dikenai biaya retribusi Rp 5.000/orang. Kemudian parkir motor Rp 1.000 dan saat akan masuk dan jalan kaki ke arah air terjun dikenai biaya Rp 1.000/orang yang katanya sih untuk biaya perbaikan akses ke air terjun.

Jadi buat kalian yang ingin berlibur yang berbau wisata alam, telaga Sarangan akan jadi pilihan yang sangat tepat. Udara yang dingin dan sejuk serta pemandangan alam yang sangat indah...hmmm..that's a perfect one :D

0 komentar:

Posting Komentar